-->

Monday, August 12, 2013

Rahasia Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan

Manfaat Bawang Putih bagi kesehatan - Diartikel kali ini redaksi Berita Indonesia akan membahas tentang Manfaat Bawang Putih bagi kesehatan. sudahkah anda mengetahuinya? Bawang putih adalah nama tanaman dari genus Allium sekaligus nama dari umbi yang dihasilkan. Bawang putih seringkali dipakai untuk bahan masakan. Aromanya yang harum bisa membuat masakan menjadi lebih nikmat dan tidak hambar. Biasanya bawang putih ditumbuk atau dirajang halus terlebih dahulu baru kemudian ditumis. Keharuman aromanya bisa tercium dari jarak bermeter-meter, menggugah rasa lapar bagi penciumnya. Digunakan pada hampir semua masakan khas indonesia.
 
Bawang Putih

Ada yang bilang, kalau lagi flu sebaiknya mengunyah bawang putih biar tidak kian parah. Mengunyah bawang putih untuk menangkal flu lebih baik daripada menggunakan obat kimia yang pastinya mempunyai efek samping diantaranya rasa kantuk dan jantung berdebar. “Jadi bagi Anda yang baru merasakan gejala flu, segeralah mengunyah bawang putih mentah sebagai pertolongan pertama untuk mencegah flu menjadi semakin parah,” ujar Gene Stone, pengarang buku bertajuk ‘The Secrets of People Who Never Get Sick.”

Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan yang lainnya diantaranya adalah :

1. Detoksifikasi dengan jus bawang putih
Kelihatannya seram banget yah musti minum jus bawang putih. Tapi, anda jangan berpikiran yang tidak-tidak dulu karena manfaatnya cukup besar yaitu dapat mengeluarkan racun dari tubuh melalui pori-pori kulit.

2. Menjaga kesehatan jantung
Sulfida dalam bawang putih menurunkan kadar kolesterol LDL sehingga mencegah penyakit kardiovaskuler seperti serangan jantung atau penyumbatan. Jadi, bagi pasien jantung ataupun anda yang ingin menjaga kesehatan jantung, bawang putih sangat baik untuk dikonsumsi.

3. Memberi manfaat bagi penderita diabetes
Mengonsumsi bawang putih beberapa siung dalam menu harian anda akan baik bagi penderita diabetes karena meningkatkan tingkat insulin dalam aliran darah.

4. Mengandung Allicin, si pelindung dari infeksi
Allicin dalam bawang putih merupakan senyawa anti-jamur yang melindungi tubuh dari infeksi dan meningkatkan antibodi.

5. Menjaga kesehatan telinga
Jika Anda memiliki infeksi atau sakit pada telinga, bawang putih dapat membantu Anda. Teteskan dua hingga tiga tetes minyak bawang putih hangat hasil ekstrak. Antioksidan dalam bawang putih membunuh bakteri dan mengeluarkan kotoran di dalamnya.

6. Meningkatkan sirkulasi darah
Bawang putih bermanfaat dapat mengeluarkan racun dari tubuh, sirkulasi darah menjadi lancar, kulit pun dapat tampak lebih sehat.

7. Meningkatkan pencernaan
Potong kecil-kecil satu siung bawang putih, telan langsung dengan sedikit air dapat membantu menghindarkan Anda dari sembelit, terlebih setelah memakan daging atau makanan berlemak. Ini karena bawang putih akan membantu untuk meningkatkan sistim pencernaan apabila dikonsumsi setiap usai makan.

8. Untuk melawan dingin dan mengencerkan lendir
Nah ini bagi anda yang sedang menderita flu, cobalah resep berikut. Cincang kasar satu siung dan menumisnya dengan sedikit minyak atau mentega. Anda bisa memasukkannya ke dalam semangkuk sup. Hal tersebut dapat lebih membantu menghangatkan tubuh dan mengencerkan lendir di saluran pernafasan karena flu.

9. Membantu penyembuhan patah tulang
Bawang putih juga bisa membantu pada masa penyembuhan patah tulang. Caranya, oleskan minyak bawang putih dengan tangan sambil diusap-usap dan pijat lembut di atas bagian tulang yang retak.

10. Bantu singkirkan jerawat
Manfaat bawang putih yang satu ini pasti akan membantu bagi anda terutama kaum remaja yang menderita jerawat. Tumbuklah satu atau dua bawang putih dan olesi ke atas bagian yang berjerawat. Diamkan sekira 10 menit atau lebih baik dilakukan saat malam hari. Jika jerawat tak terlalu parah, pada pagi hari jerawat tersebut sudah kempes dan mengecil. Coba deh anda terapkan resep ini, semoga jerawat yang menganggu bisa segera menyingkir dari wajah anda.

Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan - Hmmm..tak disangka yah tanaman yang sehari-hari sering kita jumpai dan menganggapnya hanya sekedar bumbu dapur ternyata memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Memang kita tak akan pernah tahu kalau tidak mencari tahu. Maka dari itu mencari tahu khasiat dari sebuah tanaman untuk pengobatan tradisional sangat perlu kita lakukan. Tujuannya adalah supaya apabila suatu saat membutuhkan obat tapi apotik sudah tutup atau harus pergi ke rumah sakit yang jauh jaraknya kita bisa memberikan pertolongan pertama dengan obat tradisional. Demikian ulasan manfaat bawang putih, semoga bermanfaat bagi para pembaca. Sumber

0 Komentar Rahasia Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan

Post a Comment

Back To Top