-->

Monday, February 11, 2013

Tanaman Katinon Dimusnahkan, Raffi Ahmad Takut Dikejar Petani Bogor

Tertangkapnya Raffi Ahmad dalam penggerebekan yang dilakukan oleh BNN di rumahnya menjadikan Raffi Ahamad minder dan takut. Bahkan beberapa waktu lalu Badan Narkotika Nasional (BNN) memusnahkan tanaman Ghat atau Katinon di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. Mendengar hal itu, Raffi Ahmad mengaku takut dikejar para petaninya.

Raffi tampaknya merasa bersalah karena telah 'memperkenalkan' zat yang tergolong ke dalam narkotika golongan I itu. Ia pun kini was-was karena memotong rezeki petani Ghat.

"Raffi sempat ngomong, waduh nanti saya ke Bogor, saya bisa dikejar-kejar petani Bogor nih gara-gara saya tanaman mereka dimusnahkan," kisah kuasa hukum Raffi, Rahmat Harahap.

Mendengar hal tersebut, Rahmat pun memberi dorongan kepada Raffi. "Saya jawab, kamu nggak usah takut, nggak usah komentari karena itu urusan BNN," tuturnya.

Katinon menjadi temuan baru BNN setelah memeriksa Raffi cs. Pihaknya pun telah memusnahkan hampir seluas 1 hektar tanaman Ghat yang menjadi penghasilan para petani di Puncak.

0 Komentar Tanaman Katinon Dimusnahkan, Raffi Ahmad Takut Dikejar Petani Bogor

Post a Comment

Back To Top